Jual Hanwha Techwin Wisenet HD+

Write By: admin Published In: CCTV Created Date: 2018-08-29 Hits: 411 Comment: 0

Seri Hanwha Techwin Wisenet HD+ masuk kedalam kategori analog CCTV - yang pada saat tulisan ini dibuat sering diasosiasikan dengan teknologi lama yang memiliki kualitas gambar yang rendah.

HARGA : CALL (klik disini untuk informasi harga lebih detil)
PRODUCT CODE : HCV-7010R

Sebagai salah satu pemain surveillance camera terbesar saat ini, kami yakin Hanwha Techwin tidak tertarik untuk bermain pada segmen low end analog camera yang digunakan untuk area residensial. Seri Hanwha Techwin Wisenet HD+ dirancang sebagai kamera CCTV analog profesional yang memang memiliki pasarnya sendiri untuk kalangan enterprise. Yang jelas Hanwha Techwin Wisenet HD+ sudah menggunakan teknologi AHD (Analog High Definition) yang mampu menghasilkan video berkualitas tinggi dengan menggunakan media yang sama dengan kamera CCTV analog - yaitu kabel coaxial. Seri Hanwha Techwin Wisenet HD+ sdiri memiliki 2 pilihan resolusi; 4MP (2560x1440 pixel) dan 2MP (1920x1080 pixel). Kedua pilihan resolusi yang ditawarkan oleh seri Hanwha Techwin Wisenet HD+ ditawarkan dengan kemampuan 30fps yang membuat seri kamera ini mampu menghasilkan video yang smooth tanpa terputus putus. Terdapat total 36 model kamera pada seri Hanwha Techwin Wisenet HD+ ini dengan variasi enclosure mulai dari dome, speed dome, box sampai dengan bullet. Sedangkan untuk pilihan DVR, terdapat total 14 model dengan kapasitas channel mulai dari 4, 8 dan 16 channel.​

 

Tidak hanya Hanwha Techwin yang masih memutuskan untuk tetap bermain pada segmen profesional analog CCTV dengan seri Hanwha Techwin Wisenet HD+ milik mereka, beberapa pabrikan besar lainnya seperti Pelco ataupun Honeywell melakukan langkah yang sama. Yang jelas salah satu alasannya adalah masih hadirnya permintaan untuk kategori analog CCTV dari beberapa kalangan. Salah satu kelebihan Hanwha Techwin Wisenet HD+ (dan juga kamera analog lainnya) adalah dari sisi jangkauan. Hanwha sendiri mengklaim bahwa seri Hanwha Techwin Wisenet HD+ mampu menjangkau jarak sampai dengan 500 meter dengan menggunakan sebuah tarikan kabel coaxial - jarak yang pendek jika dibandingkan jangkauan perangkat IP CCTV yang memiliki jangkauan unlimited. Tetapi ingat, pada kamera IP, jarak terjauh yang dapat diraih oleh sebuah tarikan kabel UTP hanyalah 100 meter - dan jika membutuhkan jangkauan yang lebih jauh didalamnya harus melibatkan beberapa perangkat aktif jaringan seperti switch ataupun router. Dengan bertambahnya jumlah perangkat aktif pada sebuah sistem surveillance, maka potensi masalah akan semakin besar baik dari sisi maintenance ataupun monitoring.

 

Secara singkat, Hanwha Techwin Wisenet HD+ memberikan kemudahan dari sisi deployment dan maintenance sistem surveillance bagi para penggunanya. Terutama jika anda ingin melakukan upgrade sistem CCTV dengan menggunakan infrastruktur yang sudah ada. Selain mampu menghemat biaya dari penambahan infrastuktur jaringan LAN, pengguna dari Hanwha Techwin Wisenet HD+ juga tidak perlu dipusingkan dengan proses penanaman kabel baru yang sering kali menghabiskan banyak waktu dan mengganggu operasional bisnis. Ditambah lagi dengan beberapa teknologi yang disematkan pada seri Hanwha Techwin Wisenet HD+ seperti WDR 120db, noise reduction dan defog membuat seri Hanwha Techwin Wisenet HD+ mampu menghasilkan gambar yang sangat jernih dan jelas untuk memantau area area yang vital. Tetapi semua kelebihan yang dimiliki oleh seri Hanwha Techwin Wisenet HD+ tidak hadir tanpa suatu kekurangan karena tidak dapat dipungkiri teknologi IP memiliki kedinamisan yang lebih tinggi dibandingkan dengan teknologi analog.

Panel Tool

Reset