Jual Fortinet Fortigate 30E

Write By: admin Published In: Firewall Created Date: 2016-06-05 Hits: 1004 Comment: 0

Fortigate merupakan salah satu senjata pabrikan Fortinet untuk menaklukan pasar Unified Thread Management (UTM). Dilengkapi dengan berbagai macam fitur dan varian, Fortigate terus menjadi salah satu pilihan pertama bagi SMB dalam memilih UTM.

HARGA : CALL (klik disini untuk informasi harga lebih detil)
PRODUCT CODE : FG-30E

Pada review kali ini kami akan membahas varian paling kecil dari keluarga Fortigate, yaitu tipe 30E. Pabrikan Fortinet sendiri memang membuat Fortigate 30E ini sebagai all in one security appliance untuk home office, small branches dan retail outlet. Dari sisi fitur, Fortigate 30E dibekali fitur yang diwariskan dari seri lain dengan kapasitas yang lebih besar lewat jalur FortiOS. Ya, FortiOS adalah Operating System (OS) yang digunakan untuk semua platform security appliance keluaran pabrikan Fortinet. Dengan menggunakan OS yang sama, para administrator UTM diharapkan akan lebih mudah dalam melakukan deployment UTM milik Fortinet disemua cabang perusahaan.

 

Dibekali dengan 800Mbps firewall troughput dan 150Mbps IPS (Intrusion Prevention System) troughput, Fortinet Fortigate 30E memiiki kapasitas yang lebih dari cukup sebagai all in one security appliance dikantor cabang anda. Beberapa fitur standard lainnya yang biasa kita temukan di perangkat UTM seperti SSL VPN, IPsec VPN, antivirus, antispam dan URL filtering kita bisa jumpai juga di seri Fortigate 30E ini. Dari sisi network interface, Fortinet Fortigate 30E ini dibekali dengan 1 Gigabit Ethernet WAN port dan 4 Gigabit Ethernet LAN port. Jika anda membutuhkan tambahan fungsi access point, maka tipe Fortiwifi 30D merupakan tipe yang lebih cocok untuk anda. Fortiwifi 30D sendiri memiliki fitur dan spek yang sama persis dengan Fortigate 30E, hanya saja tipe ini dibekali dengan tambahan interface Wifi 802.11 a/b/g/n.

 

Jika anda membutuhkan opsi reliability untuk koneksi WAN, Fortinet Fortigate 30E juga dilengkapi port USB sebagai port untuk opsi untuk 3G/4G USB modem anda. Koneksi WAN tambahan ini dapat berfungsi sebagai WAN backup ataupun sebagai redundant link yang digunakan bersama sama dengan WAN port yang sudah ada. Seperti UTM keluaran pabrikan lainnya, Fortinet memiliki Fortiguard Security Services sebagai pusat services mereka. Fortigurad memiliki database  signature dan pattern yang diupdate secara real time sehingga UTM milik anda dapat mendeteksi thread yang mengancam jaringan komputer milik anda. 

Panel Tool

Reset